Jumat, 26 Apr 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

Pendaftaran Calon Peserta Didik Baru MIN Demangan Kota Madiun Tahun Ajaran 2016/ 2017

Sejak hari Senin (23/05/16) hingga hari ini, Kamis (26/05/16) Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Demangan Kota Madiun membuka Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk Tahun Ajaran 2016/ 2017. Hingga pada hari ini berita dilayangkan, jumlah peserta yang antusias untuk menjadi bagian dari keluarga besar MIN Demangan Kota Madiun telah mencapai tiga ratus enam puluh peserta. Peserta pendaftaran berasal dari seluruh wilayah Kota Madiun, Kabupaten Madiun, maupun Kabupaten Magetan. Pendaftaran akan dibuka hingga besok, hari Jumat (27/05/16). Pendaftaranberpusat di gedung utama yang berlokasi di Kampus I MIN Demangan Kota Madiun, Jalan Sitinggil No. 3 Demangan, Madiun.

Diharapkan bagi seluruh peserta yang telah mendaftar untuk mempersiapkan diri menghadapi tes yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu mendatang (28/05/16) yang akan dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai. Mengingat persaingan yang cukup ketat, bagi wali murid pendamping untuk mempersiapkan putra-putrinya agar bisa lolos seleksi dengan nilai yang maksimal. Tes yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu mendatang meliputi tes wawancara siswa untuk kesiapan belajar, tes akan berlanjut pada tahap selanjutnya yang meliputi tes psikologi dan wawancara orang tua tanggal 30 Mei 2016. Adapun pengumuman penerimaan tanggal 2 Juni 2016 Pukul 09.30 WIB di MIN Demangan Kampus 1 maupun website Madrasah.

Pada tahun ajaran baru kali ini, MIN Demangan akan membuka delapan kelas paralel yang masing-masing kelas akan menampung sebanyak tiga puluh delapan siswa terbaik yang telah lolos seleksi. “Selamat datang bagi Calon Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2016/ 2017”. (IDA)

Post Terkait

0 Komentar

KELUAR