Selasa, 16 Apr 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

Study Banding Untuk Persiapan Lomba Adiwiyata di MAN Jombang

Bapak Ridwan Amana selaku Wakil Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Demangan Kota Madiun, didampingi Pak Hendro, Ibu Sriyati, Ibu Deni, Ibu Sri Utami, dan Ibu Suryani mengadakan kegiatan Study Banding tentang Pelaksanaan Penilaian Sekolah Adiwiyata ke MAN Jombang. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu (29/11/2014) yang bertempat di MAN Jombang.

Adapun tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk mendapatkan pengetahuan tentang sekolah Adiwiyata. Hal ini dimaksudkan agar bisa berbenah dengan maksimal dalam mempersiapkan kegiatan Sekolah Adiwiyata Tingkat Kota yang akan digelar pada bulan Januari mendatang.

Menurut Bapak Ridwan Amana, “selama kegiatan Study Banding di MAN Jombang mendapatkan hasil tentang gambaran persiapan pelaksanaan kegiatan dan mengetahui kriteria penilaian, yaitu tentang kebijakan, kurikulum, lingkungan participatic, dan juga tentang sarana-prasarana.” Dalam mempersiapkan kegiatan Sekolah Adiwiyata, MIN Demangan Kota Madiun berkonsentrasi pada pengelolaan sampah, air, makanan dan minuman, penghematan energi, dan juga aneka ragam hayati. Diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut, maka MIN Demangan Kota Madiun dapat meraih prestasi yang membanggakan di ajang yang bergengsi ini dengan didukung oleh seluruh warga madrasah. (ida)

Post Terkait

0 Komentar

KELUAR