Sabtu, 20 Apr 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

MIN DEMANGAN RAIH KEMENANGAN PADA LOMBA TARTIL DAN TAHFIDZ MILAD MTsN KOTA MADIUN

MIN DEMANGAN RAIH KEMENANGAN PADA LOMBA TARTIL DAN TAHFIDZ MILAD MTsN KOTA MADIUN

Kota Madiun (MIN Demangan) – Jum’at 17 Maret 2017 bertempat di MTsN Kota Madiun, wakil MIN Demangan berhasil meraih kemenangan dalam kategori lomba tartil dan tahfidz Qur’an tingkat SD/MI se-kota Madiun. Lomba ini digelar oleh MTsN Kota Madiun dalam rangka milad MTsN Kota Madiun ke-39. Kemenangan ini tentu menambah koleksi prestasi MIN Demangan.

Pada perlombaan kali ini wakil dari MIN Demangan berhasil meraih gelar juara 2 tahfidz putra oleh ananda Ichsannudin Farid, gelar juara 3 tartil putra oleh ananda Afrizal Rizky, dan juara harapan 1 tartil putri atas nama Seila Ayunda. Dibawah bimbingan bu Hunna dan Pak Ridwan, wakil MIN Demangan berhasil menorehkan prestasi lagi dan lagi dibidang non-akademik.

“Alhamdulillah, kami senang bisa ikut mengharumkan nama MIN Demangan”, ucap Farid usai pengumuman juara. Selain latihan dan kepercayaan diri yang tinggi, melalui do’a dan dukungan seluruh keluarga besar MIN Demangan dan pihak yang bersangkutan prestasi-prestasi membanggakan ini berhasil diraih oleh siswa-siswi wakil MIN Demangan. (ITS)

KELUAR