Jumat, 19 Apr 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

MIN Demangan Kota Madiun Raih 3 Piala di Event IIS PSM Magetan

MIN Demangan Kota Madiun Raih 3 Piala di Event IIS PSM Magetan

IIS PSM Magetan menggelar agenda tahunan yang diselenggarakan pada hari Sabtu, 16 Januari 2016 dengan tema “IIS Fair 2016 Competition”. Acara ini di mulai pukul 08.00 – 13.00 WIB. Banyak jenis kompetisi yang diselenggarakan disana. Diantaranya Kompetisi Kitobah, Tahfidz, Spelling Bee, Cerita Berbahasa Jawa, dan Puisi Bahasa Indonesia. �Setiap tahun IIS PSM Magetan yang berada di Jalan Mionginsidi Magetan mengadakan kompetisi yang berkaitan dengan keagamaan dan juga berkaitan dengan wawasan berbahasa Inggris. Untuk tahun ini ada tambahan jenis kompetisi yang diselenggarakan yaitu kompetisi cerita berbahasa Jawa dan puisi bahasa Indonesia. Tujuan dari adanya berbagai jenis kompetisi yang diadakan yaitu memberikan suntikan motivasi kepada siswa-siswi untuk selalu giat berlatih sesuai bidangnya serta mengembangkan bakat yang dimiliki.

Daffa Maharani (6A) merupakan siswi perwakilan dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Demangan Kota Madiun katagori kompetisi �Spelling Bee�. Jumlah peserta kompetisi �Spelling Bee� kurang lebih 40 peserta SD/MI se-karesidenan Madiun. Peserta yang mengikuti kompetisi ini dari berbagai daerah, seperti Magetan, Madiun dan Ponorogo. Dan puji syukur Alhamdulillah Daffa Maharani (6A) perwakilan dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Demangan Kota Madiun lagi lagi mengukir prestasi. Siswi dari MIN Demangan Kota Madiun ini menyabet Juara 1 untuk katagori kompetisi �Spelling Bee�. Banyak usaha yang dilakukan untuk menghadapi kompetisi ini, �Persiapan untuk menghadapi kompetisi, anak-anak latihan seminggu 2 sampai� 3 kali� Jelas Ibu Titis selaku pembimbing.

Sedangkan Ikhsanudin Farid Amrullah yang biasa di panggil Farid (4B) Alhamdulillah juga membawa pulang piala kemenangan Juara 2 kompetisi Tahfidz. Dalam kompetisi Tahfidz, Farid bersaing dengan 80 peserta dari SD/MI yang datang dari berbagai daerah. �Alhamdulillah, kompetisi dapat berjalan dengan sukses dan lancar. Semoga dengan adanya kompetisi seperti ini dapat memberikan pengalaman, motivasi dan inovasi kepada siswa-siswi yang berpartisipasi dalam kompetisi ini� Jelas Bapak Ridwan selaku pendamping siswa MIN Demangan Kota Madiun saat ditemui pada hari Senin (18/01/2016) kemarin.

Meita Dwi (6A) tak mau kalah dalam kompetisi yang diikuti. Meita merupakan salah satu siswi yang ditunjuk sebagai perwakilan MIN Demangan Kota Madiun dalam kompetisi Kitobah. Meita juga mengukir prestasi untuk kategori kompetisi Kitobah. Dengan pesaing yang tidaklah sedikit yaitu 36 peserta dari berbagai daerah. Alhamdulillah Meita meraih Juara 3 .

Dalam Satu event yang diselenggarakan di IIS PSM Magetan pada hari Sabtu (16/01/2016) kemarin, Alhamdulillah MIN Demangan Kota Madiun meraih 3 katagori, yang pertama Juara 1 Kompetisi �Spelling Bee�, yang kedua Juara 2 kompetisi Tahfidz, dan yang terakhir Juara 3 Kompetisi Kitobah. Prestasi yang membanggakan untuk ketiga perwakilan dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Demangan Kota Madiun untuk awal Tahun 2016. Ibu Titis mengatakan �Kompetisi yang di adakan IIS PSM Magetan sangatlah menarik dan menyenangkan untuk siswa-siswi MIN Demangan Kota Madiun�. (EM)

KELUAR