Rabu, 24 Apr 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

MERIAH, PAWAI TA’ARUF 1 MUHARRAM 1440 H MIN 1 KOTA MADIUN

Kota Madiun (MIN 1) – Sabtu, 8 September 2018 MIN 1 Kota Madiun menggelar pawai ta’aruf untuk menyemarakkan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1440 H. pawai ta’aruf ini disambut antusias oleh siswa-siswi MIN 1 Kota Madiun. Pawai berlangsung meriah dengan rute jalan sitinggil menuju ke jalan nitinegoro lalu ke jalan pasopati dan kembali menuju MiN 1 Kota Madiun. Pawai ta’aruf dilepas langsung oleh Bapak Kepala Madrasah sekitar pukul 07.15 WIB.

Pawai ta’aruf diikuti oleh siswa-siswi kelas 1-4. Bapak Kepala Madrasah berharap kegiatan pawai ta’aruf bisa menjadi bagian untuk meningkatkan kesadaran generasi untuk memperdalam iman dan taqwa menuju umat yang berakhlakul karimah.

“Kalau sejak dini dibekali dengan pengatahuan agama yang banyak, mudah-mudahan nanti mereka bisa menjadi generasi yang beriman dan bertaqwa serta berkarakter kuat,”Ucap Bapak Khambali selaku Kepala Madrasah ketika ditemui usai membuka kegiatan Pawai Ta’aruf.

Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1440 H banyak sekali harapannya. Dengan semangat tahun baru islam marilah kita hijrahkan hati, hijrahkan pikiran dan hijrahkan perbuatan. Sehingga hati kita menjadi suci, pikiran kita menjadi islami, dan perbuatan kita menjadi maslahah dan akhirnya islam menjadi pedoman yang mampu memberikan cahaya rahmatal lilalamin. Dan MIN 1 Kota Madiun menjadi Madrasah terbaik untuk generasi bangsa. Seperti visi dan misi madrasah yaitu “Berakhlak rabbani, berprestasi dan berwawasan lingkungan”. (em)

Post Terkait

0 Komentar

KELUAR