Kamis, 28 Mar 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

Gita Prima Drumband MIN 1 Kota Madiun Ikut Memeriahkan Gebyar Difabel Madiun

Kota Madiun ( MIN 1 ) – Dalam rangka Hari Disabilitas Internasional 2019 yang jatuh pada tanggal 3 Desember lalu, Komunitas Orangtua Anak Spesial Madiun meyelenggarakan Gebyar Difabel Madiun. Acara yang diadakan dihalaman Sun City kemarin (Minggu, 8 Desember 2019)  ini berlangsung sangat meriah. Dengan rangkaian kegiatan yang diawali dengan senam lalu dilanjutkan jalan santai. Gita Prima menjadi bintang tamu untuk mengiring pasukan jalan santai. Drumband MIN 1 Kota Madiun ini diundang langsung oleh komunitas Orangtua Anak Spesial Madiun. Pasukan berjumlah 96 siswa yang terdiri dari Gita Pati, Mayoret, Pompom, Trompet, Genderang, Valera, Trio, Kwarto, Simbal, Bas dan Bendera ini berhasil memeriahkan dan membuat senang anak-anak berkebutuhan khusus yang ada di Madiun. Acara tersebut didatangi oleh Ibu Wakil Walikota Inda Raya. Gebyar Difabel Madiun 2019 ini bertema “ Bebarengan Kuat lan Ngrumat” . Anak-anak drumband merasa senang bisa ikut dalam memeriahkan acara yang spesial untuk anak-anak yang spesial karena acaranya banyak menampilkan kelebihan-kelebihan anak-anak ABK ada yang menari, menyanyi, bermain music dan lain-lain.

“Suatu kehormatan kami diundang diacara ini. Selain ikut memeriahkan, kami juga banyak belajar dari anak-anak ABK. Anak-anak drumband belajar bagaimana rasa syukur, tidak mudah putus asa dan saling menghargai bahwa meskipun mereka ABK tetapi mereka juga punya kelebihan yang tidak kalah dengan kita semua” kata Pak Wawan selaku Pembina Drumband MIN 1 Kota Madiun yang dijumpai tadi pagi. (HNR)

Post Terkait

0 Komentar

KELUAR